Tuesday, 10 December 2024

BABINSA RAMIL 13 BENDO DAMPINGI PETUGAS (BPP) BADAN PELAKSANA PENYULUH PERTANIAN DALAM RANGKA PENGECEKAN PEMETAKAN LAHAN SAWAH 

BABINSA RAMIL 13 BENDO DAMPINGI PETUGAS (BPP) BADAN PELAKSANA PENYULUH PERTANIAN DALAM RANGKA PENGECEKAN PEMETAKAN LAHAN SAWAH 

LKriminal || Magetan – Babinsa Koramil 0804/13 Bendo Kodim 0804/Magetan Serda Kuswantoro melaksanakan pendampingan kepada petugas BPP kec. Bendo dalam melaksanakan pengecekan pemetakan Lahan sawah di Desa Bulak Kec. Bendo Kab. Magetan Selasa (07/ 05/2024)

Kegiatan survey yang dipimpin langsung oleh Ibu Trisni selaku Koordinator BPP kec Bendo melaksanakan pengecekan lahan yang berada di wilayah Desa Bulak Kec.Bendo

Komandan Koramil 13 Bendo Kapten Inf Arif Wibowo mengatakan, pendampingan kepada petugas Dinas Pertanian yang dilakukan oleh Babinsa Serda Kuswantoro tersebut bertujuan untuk membantu mempercepat proses survey lahan dan memiliki data yang akurat yang selanjutnya akan dilakukan penggarapan lahan.

“Pengecekan pemetakan lahan sawah pertanian di desa Bulak Kec.Bendo Kab. Magetan saat ini sebagai wujud keseriusan mendukung Program Pemerintah dalam meningkatkan ketahanan pangan”. terangnya.

Ikut dalam melaksanakan survey pemetakan lahan tersebut Kades Bulak Bp.H.Choirul iksan, Koordinator BPP ibu Trisni, PPL desa Bulak ibu Retno

 

( R 13 )

berita terkini